All content from COUPANG TV
Ringkas drama sebelumnya
Jaeho akhirnya meninggalkan Yumi. Yumi berusaha untuk nelpon tapi nggak dijawab. Sekalinya nelpon balik malah ibunya Jaeho maki-maki dia.
Akhirnya Yumi kembali. Tapi ia nggak ngasih tahu orang tuanya. Seminggu kemudian tetangganya nelpon dan mengabarkan kalo ayahnya meninggal. Yumi pun pulang, nggak lupa membawa koper besarnya seperti saat ia pergi. Ayah menderita kanker. Selama ini ayah nggak bilang karena nggak mau menghalangi jalannya. Yumi nangis sejadi-jadinya.
Di depan abu ayahnya Yumi meminta maaf atas apa yang terjadi. Saat itulah Jaeho nelpon dan menanyakan kenapa Yumi menjalani hidup yang seperti itu. Yumi sendiri sudah mau memberitahunya tapi ia nggak bisa.
**
Yumi kembali ke toko ayah. Ia berencana untuk menjualnya. Di depannya ada catatan keuangan yang ayah keluarkan untuk dirinya. Seorang kakek datang dan menagih uang yang ayah pinjam darinya.
Yumi meninggalkan ibunya bersama tetangganya. Ia janji akan mengirimkan uang dan sering mengunjunginya. Yumi keluar dari kursusnya dan bekerja paruh waktu. Ia melakukan berbagai pekerjaan untuk bertahan hidup.
**
2007
Yumi menjaga minimarket sambil mencari pekerjaan. Seorang pria membeli rokok. Kayaknya dia mabuk deh.
Hari berikutnya Yumi pergi untuk melamar pekerjaan. Sebuah mobil melintas mendahuluinya. Hyunju turun dari mobil itu. Di dalam rumahnya ia menunggu lama untuk wawancara sementara Hyunjunya asik telponan. Setelah selesai dia malah pergi dan nyuruh kepala pelayan untuk mewawancarai Yumi. Selanjutnya Yumi diseleksi sama ayahnya Hyunju. Dilihatnya Yumi hanya lulusan SMA. Meski begitu ia diterima. Ia hanya perlu selalu ada di dekat Hyunju dan nggak membuatnya kecewa.
Yumi pun mulai bekerja. Ia menghafal beberapa furnitur dan harganya. Ibunya Hyunju sering datang bersama dengan teman-temannya untuk melakukan doa bersama. Mereka membicarakan putrinya yang akan menikah dengan seorang pengacara.
**
Hari berikutnya Hyunju datang setelah habis belanja tas. Dia ngasih lipstik ke Yumi. Awalnya Yumi nolak tapi Hyunju maksa. Itu mahal. Yumi juga bekerja menyimpan barang-barang di gudang. Pekerjaannya sangat melelahkan seperti kerja paruh waktu. Tapi seenggaknya ia dapat asuransi.
Dalam perjalanan pulang ia nelpon ibu dan menyuruhnya untuk ke dokter kalo sakit soalnya ia dapat asuransi.
Di dalam bus Yumi melihat kebakaran. Sampai di rumah ia menonton beritanya sambil makan ramyun.
**
Ibu Hyunju menemui Hyunju dan membujuknya agar mau menikah dengan dokter yang ia pilih. Hyunju nggak mau dijodohin. Lah ibu malah mengomentari pakaian Hyunju yang nampak terbuka dan nyuruh Yumi untuk membawakan baju Hyunju yang lebih tertutup.
Selanjutnya Yumi ke rumah Hyunju. Ia mengambil satu stel pakaian. Sebelum pergi ia melihat sepatu hak merah dan mencobanya.
Setelah berganti pakaian, Hyunju dan ibunya bertemu dengan ibu dari calon suaminya. Yumi nggak jauh dari sana dan mendengarkan apa yang mereka bicarakan.
Kehidupan Yumi terus berjalan seperti biasa, dari rumah, berangkat, bekerja lalu pulang. Ia juga berniat untuk kuliah cyber, tapi pendaftarannya sangat mahal.
**
2010
Yumi ke rumah Hyunju untuk mengambil dokumen yang akan diserahkan kepada direktur. Hyunju yang tiduran di sofa nyuruh Yumi untuk mengambilnya sendiri. Ia juga membicarakan Yumi yang mungkin bisa mengambil pinjaman atas namanya. Secara dia tahu sandi banknya. Setelah mengambil dokumen, Hyunju ngasih jam ke Yumi. Itu adalah jam mahal dari Swiss dan baru satu kali ia pakai. Tapi Yumi nggak boleh ngasih tahu karyawan lain. Selain itu ia juga diminta untuk mengambil bajunya karena hari ini adalah hari Selasa.
Selanjutnya Yumi menemui direktur Song untuk menyerahkan dokumen. Yumi ditanyai seperti apa sikapnya Hyunju itu. Dan selagi direktur Song membaca dokumen itu, Yumi diminta untuk menunggu. Saat itulah Yumi melihat bayangannya di kaca.
Setelahnya Yumi mengambil baju Hyunju di sebuah toko. Ia melihat syal yang menarik hatinya. Pelayan toko menyuruhnya untuk mencobanya. Ia menjelaskan bahan dari syal itu. Dan setelah mencoba rasanya memang nyaman. Dan ternyata harganya sangat mahal. Yumi sempat ragu mau beli. Tapi akhirnnya ia membelinya juga.
**
Sampai rumah ia mencobanya beserta jam tangan dari Hyunju. Tetangganya datang dan mengajaknya makan bersama. Yumi sudah menolak tapi orang itu maksa.
Mereka akhirnya makan bersama dan Yumi yang membayarnya. Yumi hanya makan sedikit karena ada masalah dengan giginya. Ia mau ke dokter gigi tapi belum sempat. Pria itu memberi tahu kalo ia sedang belajar untuk mengikuti ujian pengacara. Ia mengajak Yumi untuk berkencan dengannya agar ia menjadi lebih semangat. Seketika Yumi kehilangan selera makannya. Apalagi setelah pria itu menyentuh kakinya. Ia memaki pra itu dan merasa yakin kalo ia nggak akan bisa menjadi pengacara. Ia memberitahu kalo wanita membayar lebih dulu itu untuk menghindari situasi menjijikkan kayak gini. Yumi bangkit dan keluar dari sana.
**
Sampai di luar ia ditelpon sama Hyunju yang minta dijemput karena ia nggak bisa menemukan sopir pengganti. Yumi pun sampai di sana. Dan ternyata Hyunjun masih bersama dengan teman-temannya. Ia nyuruh Yumi untuk masuk dan makan. Yumi duduk di meja lain dan menunggu Hyunju dengan makanan di depannya.
Dalam perjalanan pulang Hyunju menceritakan teman-temannya tadi yang ia temui saat kuliah di Amerika dan sekarang mereka sudah jadi profesor di Korea. Ia lalu membicarakan rencana pernikahannya. Galerinya mungkin akan disewakan dan Yumi nggak bisa bekerja lagi. Ia ingin merekomendasikannya pada direktur Song tapi melihat latar belakang pendidikannya sepertinya sedikit sulit.
Saat berhenti ibunya mengirim pesan kalo dia sudah memiliki ponsel dan sudah bisa mengirim pesan. Yumi membalas kalo ia akan mengunjungi ibu besok.
**
Esok harinya Yumi menyampaikan keinginannya pada direktur Song untuk mengambil libur. Lah malah dimarahin, diungkit tentang Yumi yang bekerja di sana karena Hyunju. Kalo ia terus seperti itu maka ia akan terus miskin. Yumi menyudahi dan meminta maaf.
Hyunju datang dan minta dipesankan tiket pesawat. Ia akan melakukan spa karea persiapan pernikahannya sangat melelahkan. Ia lalu mendapat telpon. Setelahnya ia mau pergi. Sebelumnya ia berpesan agar Yumi bilang kalo ia pergi dengan temannya kalo ibunya nanyain. Yumi sendiri nggak begitu peduli. Hyunju merasa nggak nyaman dan pergi dengan alasan mau makan. Yumi mengambil paspor Hyunju. Namanya Anna.
**
Di luar Hyunju sedang bicara dengan seorang koki. Yumi datang dan menunjukkan kalo paspornya Hyunju sebentar lagi. Hyunju meletakkan paspornya di pinggir meja dan menjatuhkannya. Ia nyuruh Yumi untuk memperbaruinya tapi jangan lama-lama. Yumi pergi dan Hyunju mengatakan ke koki kalo Yumi sudah membuatnya kesal.
Malamnya Yumi ditarik untuk makan sama karyawan yang lain. Merekaa membicarakan pernikahan Hyunju sebentar lagi tapi dia malah pergi sama pria lain. Selanjutnya mereka ngasih tahu Yumi kalo mereka harus bersikap baik sama direktur sebelum mau mengambil cuti. Mereka biasanya bergiliran mengambil cuti dalam sebulan. Yumi sendiri banyak berpikir setelah dikatakan b#doh dan malas sama direktur Song. Ia lalu menyindir mereka yang minum anggur curian. Apa rasanya enak?
**
Saat sendiri Yumi berdiri menatap ke luar. Salju turun. Ia ingin orang-orang takut padanya. Selanjutnya ia mengambil uang, paspor dan beberapa barang lalu pergi ke Hongcheon. Paginya ibu bangun dan nyuruh Yumi untuk tidur lagi. Ia akan memasakkan masakan yang enak untuknya. Yumi lalu meriksa ponselnya. Ada banyak pesan dan panggilan dari direktur dan ibunya Hyunju. Ia menghapus semuanya lalu melihat kontaknya Jiwon.
Selanjutnya mereka ketemu. Sekarang Jiwon sudah menjadi reporter. Yumi bohong kalo selama ini ia tinggal di Amerika untuk belajar. Jiwon menawari Yumi pekerjaan melalui koneksinya. Kerena YUmi jurusan seni, ia pun merekomendasikan Yumi untuk bekerja paruh waktu di sebuah akademi seni.
Malamnya Yumi menulis data tentang dirinya. Ingat apa yang Jiwon katakan. Nggak peduli gimana awalnya, yang terpenting adalah apa yang akan terjadi di masa depan. Ia lalu mengambil data dari Hyunju yang sudah ia buang di tempat sampah.
Chingu, silakan berkomentar sesuai konten dengan kata-kata yang sopan dan jangan spam, ya😊😊😊